Plastik merupakan benda yang sangat dekat dengan kehidupan manusia karena sangat membantu dalam setiap lini kehidupan kita. Namun tahukah kamu, penggunaan plastik sekali pakai dapat mencemari lingkungan kita.
Sifatnya yang membutuhkan waktu yang sangat lama agar dapat terurai membuatnya menjadi berbahaya bagi lingkungan dan kesehatan manusia.
Bahaya Sampah Plastik Bagi Lingkungan
- Proses produksi, pembakaran plastik akan melepaskan gas metana yang dapat memicu perubahan iklim.
- Sampah plastik dapat membuat tersumbatnya air, dimakan oleh ternak, merusak ekosistem sungai dan laut serta mencemari lingkungan.
- Plastik yang dibakar dapat membuat polusi udara dan partikel berbahaya dalam plastik dapat berpindah ke makanan sehingga berbahaya bagi kesehatan masyarakat.
Penggunaan yang sering dalam kehidupan kita disertai dengan belum optimalnya pengelolaan daur ulang sampah plastik membuat semakin besar potensi ancamannya untuk negara kita. Untuk itu perlu ada alternatif pengganti plastik untuk mencegah kerusakan alam akibat sampah plastik ini.
12 Pengganti Plastik Ramah Lingkungan
1. Besek
Besek terbuat dari batang bambu yang mudah terurai dalam jangka waktu tertentu dan termasuk bahan alami sehingga aman apabila digunakan sebagai wadah penyimpan makanan.
Selain besek, ada pula barang lainnya yang terbuat dari bambu yang bisa kita gunakan sebagai pengganti plastik yakni wadah nasi dari bambu, gelas bambu, sedotan bambu dan keranjang bambu.
2. Tas Parasut
Tas parasut terbuat dari kain parasut yang sifatnya kuat dan bisa kita gunakan berulang-kali. Penggunaan tas parasut dalam berbelanja bisa mengganti penggunaan plastik.
3. Daun Pisang
Daun pisang biasanya digunakan untuk membungkus makanan, seperti lontong, bubur ayam, atau makanan tradasional lainnya.
Meski pada umumnya daun pisang hanya digunakan sekali pakai namun bahannya yang alami membuatnya mudah terurai sehingga bisa digunakan sebagai alternatif dalam membungkus makanan.
4. Kantong kertas atau Paper bag
Kantong kertas sangat cocok untuk membawa barang belanjaan kita yang tidak berair seperi sayur, buah dan roti. Oleh karena bahannya terbuat dari serat tebu atau kayu, membuat kantong kertas mudah terurai.
5. Tas karung goni
Penggunaan karung goni untuk menjadi tas dapat digunakan untuk mengemas barang-barang berat seperti belanjaan di pasar (sayuran, buah, lauk-pauk, beras, bumbu ). Karung goni sangatlah kuat, terbuat dari serat pohon goni atau jute yang biasanya digunakan untuk mengemas beras.
6. Tas Kanvas
Kain kanvas terbuat dari katun. Sifatnya yang kuat dan mudah dibentuk menjadi tas menjadikannya sebagai alternatif pengganti plastik yang baik. Kita bisa menggunakannya berulangkali dan jika kotor, kita bisa mencucinya.
7. Kotak makanan atau rantang
Biasanya jika kita membeli bakso, soto, mie ayam selalu menggunakan plastik sekali pakai. Cobalah kita menggunakan kotak makanan atau rantang susun yang terbuat dari aluminium atau stainless steel.
Dengan menggunakan rantang atau kotak makanan kita sudah melakukan minimalisisr penggunakan plastik.
8. Tas jaring
Tas jaring dapat menggantikan peran plastik sebagai alat pembawa barang-barang kita sehari-hari sepeti buah-buahan, buku atau barang belanjaan. Tas jaring dapat digunakan berkali-kali.
9. Cassava Bag
Tas cassava terbuat dari singkong yang dibuat sehingga mirip sekali dengan plastik namun mudah terurai dalam waktu tertentu sehingga aman untuk lingkungan. Tas cassava ini lebih dikenal sebagai plastik dari singkong.
10. Tas polypropylene
Tas polypropylene dapat berguna untuk membawa barang kita. Tas ini sifatnya kuat dan ramah lingkungan. Biasanya kalau kita membeli kacamata, handphone atau mengikuti seminar akan diberikan tas ini sebagai pembungkus luarnya.
11. Tas daur ulang dari kaos
Kaos yang terbuat dari katun atau polyester dapat kita buat menjadi tas. Sifat kainnya yang tidak kaku dan kuat membuatnya mudah dibentuk menjadi tas berbagai model. Pernah dengar tas dari kain perca? nah seperti itu.
12. Kardus
Kardus bekas dapat kita gunakan untuk membawa barang bawaan kita misalnya membawa barang belanjaan di pasar, makanan dan sebagainya. Kardus ini kuat dan ramah lingkungan sehingga bisa menjadi pengganti plastik.