Persebaran Fauna di Indonesia

Gambar: Burung Cendrawasih merupakan burung khas dari daerah Papua (Foto: satwa.net)
Gambar: Burung Cendrawasih merupakan burung khas dari daerah Papua (Foto: satwa.net)
Gambar: Burung Cendrawasih merupakan burung khas dari daerah Papua (Foto: satwa.net)

Persebaran Fauna di Indonesia

Persebaran fauna di Indonesia dapat kita golongkan menjadi 3 kelompok, yakni:

1. Kelompok Hewan Asia
Kelompok Hewan Asia tersebar di wilayah Indonesia bagian barat yang meliputi pulau Sumatra, Jawa, Bali, dan Kalimantan. Adapun fauna yang hidup di daerah ini antara lain:

a) Mamalia, terdiri atas gajah, badak bercula satu, tapir, rusa, banteng, kerbau, monyet, orang utan, macan, tikus, bajing, kijang, kelelawar, landak, babi hutan, kancil, dan kukang.

b) Reptil, terdiri atas buaya, kura-kura, kadal, ular, tokek, biawak, dan bunglon.

c) Burung, terdiri atas burung hantu, elang, jalak, merak, kutilang, serta berbagai macam unggas.

d) Berbagai macam serangga.

e) Berbagai macam ikan air tawar dan pesut (lumba-lumba Sungai Mahakam).

2. Kelompok Hewan Peralihan
Kelompok Hewan Peralihan tersebar di pulau Sulawesi, kepulauan Maluku, NTB, dan NTT. Adapun fauna yang hidup di daerah ini antara lain:

a) Mamalia, terdiri atas anoa, babi rusa, ikan duyung, kuskus, monyet hitam, tarsius, monyet seba, kuda, dan sapi.

b) Reptil, terdiri atas biawak, komodo, kura-kura, buaya, ular, dan soa soa.

c) Amfibi, terdiri atas katak pohon, katak terbang, dan katak air.

d) Burung, terdiri atas burung dewata, maleo, mandar, raja udang, burung pemakan lebah, rangkong, kakatua, nuri, merpati, dan
angsa.

3. Kelompok Hewan Australia
Kelompok Hewan Australia terdapat di pulau Irian Jaya dan beberapa pulau kecil di sekitarnya. Adapun fauna yang hidup di daerah ini antara lain:

a) Mamalia, terdiri atas kanguru, wallaby, nokdiak (landak Irian), opposum layang (pemanjat berkantung), kuskus (kanguru pohon), dan kelelawar.

b) Reptil, terdiri atas buaya, biawak, ular, kadal, dan kura-kura.

c) Amfibi, terdiri atas katak pohon, katak terbang, dan katak air.

d) Burung, terdiri atas nuri, raja udang, cendrawasih, kasuari, dan namundur.

e) Berbagai jenis ikan.

f) Berbagai macam serangga (insecta).

Bambang, Utoyo. 2009. Geografi 2 Membuka Cakrawala Dunia : untuk Kelas XI Sekolah Menengah Atas / Madrasah Aliyah Program Ilmu Pengetahuan Sosial. Bandung:PT. Setia Purna Inves.
Dewi, Nurmala. 2009. Geografi 2 : untuk SMA dan MA Kelas XI. Bandung: CV. Epsilon Group.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *